Friday, February 16, 2007

Tips Maxthon (2)

Berikut ini tiga tips selanjutnya (tips sebelumnya baca Tips Maxthon) dari fitur apa saja yang dapat dipergunakan pada Maxthon versi 1:

  1. Deteksi feed automatis
  2. RSS Reader
  3. Autohide Sidebar

Deteksi Feed Automatis

Feed, atau biasa disebut RSS, berguna agar kita dapat berlangganan artikel suatu blog atau berita. Sayangnya, untuk mencari sebuah feed itu tidak mudah. Coba lihat saja situs Slashdot. Halaman situs tersebut harus di-scroll dulu ke bagian terbawah, setelah itu baru ditemukan RSS-nya yang tulisannya sangat kecil di kanan bawah. Mau berlangganan kenapa susah? (Sori bukan bermaksud menjelek-jelekkan)

RSS situs Slashdot

Untung ada deteksi feed automatis, sehingga kita tidak perlu repot-repot mencari feed/RSS. Kalau suatu halaman ada feed/RSS-nya, maka akan diberitahu oleh Maxthon lewat kotak yang cukup besar yang muncul di kanan bawah:

Deteksi Feed Automatis

Kalau kita ingin berlangganan artikel dari situs tersebut, tinggal klik saja kotak itu, nanti akan muncul dialog:

TipsMaxthon1

Kotak ini menampilkan alamat feed, yang diperlukan untuk berlangganan. Kalau kamu bukan menggunakan RSS Reader Maxthon, boleh copy alamat tersebut saja, untuk kemudian di-paste ke RSS Reader kamu (bagian subscribe new feed). Kalau dialog di atas di-klik OK, maka kamu sudah berlangganan melalui RSS Reader milik Maxthon.

RSS Reader

RSS Reader milik Maxthon ini sangat sederhana, cukup untuk pemakai awam. Contoh RSS Reader yang hebat adalah Google Reader.

TipsMaxthon2

Bagian kiri dari browser itulah yang disebut sidebar. Pada sidebar gambar di atas, kuperlihatkan bagian RSS Reader. Selain RSS Reader, sidebar Maxthon juga dapat digunakan untuk melihat Favorite, History, ramalan cuaca (Weather), dan lain-lain.

Dari RSS Reader Maxthon, beberapa artikel pada blog terakhirku dapat dilihat. Dengan cara berlangganan seperti ini, kamu tidak akan kehilangan jejak blog temanmu, ataupun kehilangan artikel yang menarik!

Autohide Sidebar

Untuk menampilkan sidebar tentu dibutuhkan tempat. Bagusnya, tempat sidebar ini tidak menutup luasnya pandangan browser. Coba bandingkan gambar di bawah ini dengan gambar di atas:

Autohide Sidebar

Sidebar dapat sembunyi sendiri, automatis. Caranya tinggal klik tombol pada kanan atas dari sidebar:

Autohide Sidebar

Setelah klik tombol itu sekali saja dan masuk mode Autohide, segalanya beres! Untuk selanjutnya, tinggal arahkan mouse ke bagian kiri browser untuk tampilkan sidebar. Jauhkan mouse dari bagian kiri untuk menyembunyikan sidebar.

Fitur autohide sidebar ini tidak dimiliki oleh Firefox, kecuali jika menginstall extension tambahan. Tidak heran bahwa Maxthon lebih kaya fitur dari Firefox tanpa extension (baca Maxthon vs Firefox).

No comments:

Post a Comment