Apa sih anonymous surf?
Kalau kita browsing ke suatu situs, biasanya informasi tentang komputer kita akan dikirim (ntah ke mana, yg pasti dikirim ke luar), misalnya IP address, posisi negara tempat kita online dsb. Nah karena adanya informasi ini, pemerintah Tiongkok bisa dan sedang melakukan pengeblokan situs2 yg dianggap membahayakan. Saat jalur data melewati server utama Tiongkok (di mana semua yg online di Tiongkok datanya pasti lewat server ini), di sinilah saatnya server Tiongkok melakukan filter, apakah situs yg diminta itu adalah situs yg (dianggap) membahayakan atau tidak. Jika ya, gak usah ditanya lagi, browsernya pasti akan mengeluarkan tulisan "The Page Cannot be Displayed".
Nah supaya bisa lolos dari server Tiongkok yg menyebalkan ini, maka sewaktu surfing, identitas komputer kita harus disamarkan sehingga server Tiongkok tidak tahu kalo komputer kita ada di Tiongkok, bisa dengan cara mengatur proxy atau dengan menggunakan website yg menyediakan anonymous surf. Anonymous surf sendiri artinya adalah menjelajahi internet tanpa nama. Dengan cara ini, situs2 yg diblok sudah bisa diakses.
Mengatur Proxy
Aku kurang suka dengan cara ini karena lebih repot. Okelah saya jelaskan cara ini sekilas:
- Cari tahu IP dan Port Proxy. Bisa ke situs Proxy4Free (masih banyak lagi situs lainnya yg menyediakan proxy).
- Set proxy di internet browser. Kalau di IE, masuk menu Tool - Internet Options - Tab Connections, dst. Langkah selanjutnya mestinya tidak sulit, silakan coba2 sendiri.
Website Anonymous Surf
Cara ini lebih praktis, tinggal browse ke website jenis ini, misalnya ShySurfer, lalu masukkan url yg ingin dibrowse. Terbukalah site'nya.
Info yg sangat berguna ini pada awalnya aku dapat dari Hok, thx. Kalau ada tulisanku yg salah atau mau bertanya atau cuma sekadar say hello, silakan isi comment, jangan sungkan2 oke. Ingat, jangan asal percaya tulisanku, buktikan sendiri!
Oh Adi canggih. Tenang aja ko Iyn proxy nya banyak banget dan itu ganti2. Mengenai anonymous surf yang pakai web setahuku kelemahannya adalah ndak bisa login SSL / https, contoh cek email / login fs. Ndak tahu lagi kalau udah isa :P
ReplyDelete